
VENEZIA gagal memutus tren negatif mereka setelah dikalahkan 0-1 oleh Bologna dalam laga lanjutan Serie A di Stadion Pierluigi Penzo, Sabtu (29/3) malam WIB.
Pelatih Eusebio Di Francesco memainkan Jay Idzes sejak menit awal meski bek berusia 24 tahun baru saja menjalani perjalanan jauh usai membela timnas Indonesia.
Gol kemenangan Bologna dicetak Riccardo Orsolini di awal babak kedua. Hasil ini membuat Venezia tetap di zona degradasi klasemen Serie A di peringkat ke-19 dengan 23 poin.
Bologna kini makin mantap berada di peringkat keempat dengan 56 poin dari 30 laga.
Meskipun bermain di kandang sendiri, Venezia lebih sering berada dalam tekanan. Dibabak pertama, mereka hanya memiliki 35% penguasaan bola.
Jay Idzes tampil penuh. Dia bahkan bisa mendapat dua peluang, salah satunya lewat sundulan pada menit ke-40.
Venezia mempertahankan gawangnya tidak kebobolan di babak pertama. Namun, pada babak kedua, pertahanan mereka jebol.
Umpan silang Nicolo Cambiagi dituntaskan Orsolini dengan tendangan kaki kiri di kotak penalti ke pojok kiri gawang Ionut Radu. Bologna unggul 1-0 pada menit ke-49.
Venezia coba mengejar. Di Francesco memainkan John Yeboah dan Christian Gytkjaer untuk menambah daya gedor. Namun, Venezia gagal mengejar ketertinggalan hingga laga usai.
Hasil ini membuat Venezia belum bisa memutus tren negatif 14 pertandingan tanpa kemenangan sejak mengalahkan Cagliari pada 22 Desember 2024. (Ant/Z-1)