Pochettino Latih Timnas AS, Christian Pulisic Siap Buka Lembaran Baru

1 week ago 2
ARTICLE AD BOX

Jakarta -

Christian Pulisic, bintang Timnas Amerika Serikat, bersiap membuka lembaran baru setelah Mauricio Pochettino resmi diumumkan menjadi pelatih baru.

Pernyataan Pulisic terlontar usai Timnas AS harus puas dengan hasil seri 1-1 melawan Selandia Baru dalam laga friendly di Venue TQL Stadium, Cincinnati, Ohio, Selasa (10/9) waktu setempat.

Itu merupakan laga kedua Mikey Varas menangani Timnas AS sebagai pelatih interim setelah pemecatan Gregg Berhalter. Timnas AS saat ini sedang menjalani rentetan empat laga tidak pernah menang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini waktunya membuka lembaran baru dan kami sungguh-sungguh harus bisa mengangkat performa," kata Pulisic menegaskan, seperti dilansir ESPN.

"Kami semua menjadi bagian dari hal ini dan sekarang kami memang berada di titik yang rasanya rendah sekali, tapi saya tahu di masa depan akan ada masa yang lebih baik," tuturnya.

Rentetan buruk Timnas AS dimulai ketika tunduk 1-2 dari Panama di Copa America 2024 lalu. Hasil itu berlanjut pada kekalahan lain dari Uruguay dengan skor 0-1 di ajang yang sama.

Setelah itu Timnas AS, selepas Berhalter dipecat, menjalani dua laga friendly melawan Kanada dan Selandia Baru dengan hasil yang juga di bawah harapan. Usai kalah 1-2 di tangan Kanada, Christian Pulisic cs harus puas diimbangi Selandia Baru.

Menurut hitungan ESPN, laga melawan Selandia Baru sendiri kick-off 30 menit setelah Federasi Sepakbola AS secara resmi mengumumkan Mauricio Pochettino sebagai pelatih baru Timnas AS sepanjang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

(krs/nds)

Read Entire Article